.

Web Hosting

Saturday, May 10, 2014

Perjalanan dari Banda Aceh ke Aceh Jaya (+/-100km) naik motor bebek

Setiap implementasi program seperti biasa saya melakukan banyak update dan pengawasan secara langsung pada program yang digunakan untuk survey dilapangan, biasanya semua team masih di Banda Aceh, tapi kali ini ada team yang terlanjur berangkat ke Aceh Jaya, jadi saya dan kawan saya Bona menuju ke basecamp team di Aceh Jaya untuk upgrade program.

Koneksi internet di Aceh Jaya masih kurang bagus, terutama di wilcah tempat team survey, ketika kita sampai lokasi pun kesulitan untuk menghubungi team karena sinyal tidak tertangkap, beberapa kali berhenti dan tanya pada warga sekitar alamat basecamp yang kita catat, bahkan harus bolak balik beberapa kilometer karena lokasi terlewat cukup jauh. Setelah beberapa kali bertanya akhirnya kita berhasil mendapatkan lokasi basecamp, karena kebetulan ada pemilik warung yang tahu ada team yang sedang melakukan riset di desa tersebut.

Selama perjalanan saya takjub dengan keindahan pemandangan dan lingkungan yang masih cukup "perawan", kualitas infrastruktur jalan raya yang kita lalui sejauh kurang lebih 100km hampir rata bagusnya, kalau boleh saya bilang mungkin sekelas jalan tol jagorawi, padahal ini cuma jalan biasa saja, bukan jalan tol. Saya melihat potensi pariwisata Aceh sangat bagus, lokasi pantai yang luas, hutan-hutan yang masih lebat, di beberapa tempat saya masih melihat banyak monyet liar di pinggir-pinggir jalan, semoga pemerintah dan masyarakatnya menyadari potensi ini dan dapat memelihara memanfaatkan sebaik-baiknya agar bermanfaat bagi masyarakat.


No comments:

Post a Comment